
“Di skuad Mitra musim ini memang tidak ada nama Fredrik Ljungberg, karena dia tidak mau main di liga yang masih ada dualisme. Kami tidak bisa memaksakan dia,” ungkap Direktur Keuangan Mitra Kukar, Aji Ari Junaidi, Jumat (24/8/2012).
Oleh karena itu, manajemen Mitra Kukar akan segera menggelar rapat untuk membahas masalah ini, selain tentu saja mengenai persiapan tim Naga Mekes musim depan. Mitra Kukar sebelumnya dikabarkan telah menjalin komunikasi untuk mencoba mendatangkan Fredrik Ljungberg.
“Awalnya, kami memang sudah melakukan komunikasi dengan Ljungberg, melalui pelatih Hansson, karena dia yang kenal. Tapi, sekarang manajemen tidak masukkan daftar pemain itu. Kami akan cari pemain asing lain lagi,” timpal Direktur Operasional Mitra Kukar, Suwanto.
Fredrik Ljungberg sendiri terakhir bermain di Liga Jepang bersama Shimizu S-Pulse. Penolakan pemain yang mengoleksi 75 caps bersama timnas Swedia ini dikarenakan adanya tawaran dari Arsenal yang dikabarkan ingin memasukkannya di jajaran pelatih untuk mendampingi Arsene Wenger.
Saat ini, Fredrik Ljungberg sudah berusia 35 tahun. Gelandang serba bisa ini melejit bersama Arsenal di EPL pada kurun 1998 hingga 2007. Selanjutnya, ia bergabung dengan West Ham United sebelum hijrah ke MLS di Amerika Serikat bersama Seattle Sounders FC pada 2009 dan Chicago Fire di musim berikutnya.
Tahun 2011, Fredrik Ljungberg kembali ke Eropa untuk memperkuat klub papan atas Skotlandia, Celtic FC. Hanya bermain sebanyak 7 kali, gelandang plontos ini dilego ke Shimizu S-Pulse namun cuma diturunkan dalam 8 pertandingan saja.[bolaindo]
0 Komentar untuk "Fredrik Ljungberg Tolak Mitra Kukar"