Pulsa Murah

Profil Juliette Band

BIMO --musisi yang dijuluki drumer sejuta band-- sudah hengkang. Kemudian Vromie sebagai vokalis awal juga sudah cabut. Yang tersisa hanya Ale Andry. Itulah nasi awal-awal band yang mengusung nama Juliette. Sekedar mereview, Juliette adalah sebuah band yang dibentuk dari hasil project pada bulan Januari 2004, saat itu idenya adalah meneruskan album kedua dari band TBK yang dikenal lewat singlenya “Bukannya Aku Takut"

Namun karena adanya ketidak sesuaian dengan pihak Label, maka Bimo dan Ale memutuskan untuk pindah ke label yang lain, namun dengan konsekuensi perubahan nama band. Akhirnya setelah mendapatkan kontrak dengan pihak label yang baru maka nama TBK akhirnya diganti dengan nama baru yaitu Juliette.

Album pertama Berawal Dari Benci rilis tahun 2004 sila. Ketika itu personil Juliette adalah Bimo (Drum), Ale (gitar/voal), dan Vromy (Vokal). Dengan single “Sudahlah”, Juliette cukup berhasil menarik perhatian pecinta musik Indonesia saat itu.

Album ke-2 yang diberi titel “Yang Berlalu Biarlah Berlalu” menampilkan 1st singlenya “Demi Dia”. Yang "mengejutkan" pilihan terhadap Zo sebagai vokalis. Pasalnya, bagian pendengar awal, bisa-bisa terkelabui lantaran suara Zo "sangat" mirip dengan Once 'Dewa'.

Bubarkah mereka? Ternyata tidak. Ale sebagai satu-satunya personil yang tersisa ternyata tidak "mematikan" band ini. Sebagai "roh" Juliette, Ale kemudian menggamit Andy [kibor/gitar], Jerry [bass] dan Raden [drum]. Dimasa-masa "reborn" inilah, Juliette digaet oleh KFC Music Hit List. Mereka masuk dalam album kompilasi dengan beberapa band lain. Single 'Masih Seperti Dulu' menjadi andalan dari kompilasi tersebut.

Sukses single tersebut berbuah manis. Julietee akhirnya merilis album ketiga yang diberi titel 'Lagi Terluka' [2007]. Album tersebut dirilis di KFC Kemang, Rabu [30/5/2007]. Sebenarnya bukan murni album baru, karena isinya beberapa lagu lama yang diaransemen ulang ditambah beberapa lagu baru. Single yang dijagokan sama dengan titel album 'Lagi Terluka', satu lagu yang bertempo medium beat.

Menanggapi pertanyaan tentang warna pop Bimo yang masih kental, Ale tidak membantahnya. "Memang dalam penggarapan album ini, Bimo masih terlibat membantu aransemen sekitar 80%. Jadi wajar saja kalau sentuhannya masih kental," tukas gitaris bertubuh mungil ini kalem. Ale menjamin, untuk album selanjutnya, Juliette akan tampil dengan progres musik yang lebih baru. "Apalagi personil kita benar-benar baru, jadi saya harap ada sentuhan warna baru juga," tambahnya.

Tapi buru-buru Ale membantah rumor yang mengatakan Bimo bakal berganung lagi dengan Juliette. "Tidaklah, dia sekaranag sibuk dengan band barunya kok," tukasnya. Soal eksistensi Juliette sendiri, Ale mengaku akan terus mempertahankannya. "Gue kan besar di band ini, jadi kalau bisa harus gue rawat terus," tegasnya.

DiscoGraphy :
Album :
* Berawal Dari Benci (2004)
* Yang Berlalu Biarlah Berlalu (2005)
* Lagi Terluka (2007)
* (2009) Hitam Putih

Sumber:http://www.indowebster.web.id/showthread.php?t=34097
0 Komentar untuk "Profil Juliette Band"

Back To Top