Pulsa Murah

Dua Tahun Sakit, Inka Christie Bangkit Geluti Dunia Musik

TIDAK ada yang menyangka, Inka Christie, penyanyi pop-rock yang namanya melambung era 90-an dan sempat didera sakit maag kronis hampir selama 2 tahun. Namun dia mampu kembali bangkit.

Semangatnya untuk bangkit itu muncul dan kembali menguat karena dukungan orang-orang di sekitarnya, terutama sang bunda yang selalu hadir di sisinya dan terus memberi motivasi untuk bisa kembali menyanyi demi penggemarnya, InkaC Lovers yang selalu setia.

"Saat sakit itu saya benar-benar down dan berpikiran tidak akan bisa lagi menyanyi. Karena saat itu badan saya lemah sekali. Selama hampir dua tahun itu saya benar-benar harus istirahat," )," tutur Inka saat ditemui Tribun di Galerinya, Jalan Rajawali Barat 254, pekan lalu.

Perempuan kelahiran Bandung 20 Januari 1975 ini namanya langsung bertengger di papan atas blantika musik Indonesia, ketika debut pertamanya yang berduet dengan penyanyi Malaysia, Amy Search lewat tembang Cinta Kita tahun 1991. Single lagu ini pun meledak di pasaran. Setelah itu Inka terus melakukan kontrak album solonya bersama Musica Studio's hingga melahirkan sekitar 9 album, selain itu Inka sibuk pula dengan membentuk band sendiri yang bernama QTA. Namun beberapa bulan band itu berdiri dan akan promo lagu, sekitar awal tahun 2009, Inka jatuh sakit.

Tapi untungnya saat memasuki tahun penyembuhan. Sang Mama saya selalu memberi semangat untuk bisa kembali menyanyi. Bahkan semua teman-teman juga ikut memberi dukungan semangat, dan ada seorang sahabat, yang dipanggil Ika Mba Vivi bersama suaminya benar-benar memberikan dukungan yang banyak baik moril maupun materi, hingga saya berusaha menciptakan lagu dengan judul Lagu Untuk Sahabat yang saya masukan dalam album terbaru saya ini (Semua Untuk Kita, album ke-10).

Kuatnya semangat dengan dukungan semua orang di sekitarnya itu membuat Inka mampu menghadiri undangan konser di Jepang, sekitar awal tahun 2011. Bahkan Inka yang saat itu berada dalam masa-masa penyembuhannya, mampu membawakan 16 lagu di Negara Sakura itu. Sejak itu semangatnya untuk bermusik kembali menggelora hingga tahun 2012 ini melahirkan album ke-10 yang beberapa singlenya sudah dipromosikan, tinggal promosi albumnya yang dalam waktu dekat siap dipromosikan.

"Malah rencana Desember ini akan ke Jepang lagi untuk konser, karena dalam album itu ada satu lagu berbahasa Jepang, Koini Ochite (Aku Sayang Kamu), dan kalau berhasil lagu itu akan diedarkan di Jepang," katanya.

Di balik kuatnya dukungan orang sekitar, perempuan yang bernama lengkap Rinni Chries Hartono ini juga memang memiliki bekal yang kuat di bidang nyanyi. Sejak SD diakuinya sudah mulai suka menyanyi, bahkan sempat mengikuti festival menyanyi `Lagu Pilihanku' yang menjadi program TVRI asuhan Ibu Fat. Keikutsertaannya itu tak hanya sekadar ikut-ikutan, tapi mampu menjadi juara pertama hingga bertahan 3 kali.

"Saat itu saya masih SD kelas 4. Saya juara tiga kali berturut-turut. Waktu kecil saya belajar menyanyi kepada Pak Is, lalu Pak Pranajaya, tapi saat akan mengikuti Lagu Pilihanku itu saya bersama beberapa peserta audisi dilatih oleh Kang Dedi Kantong. Setelah itu kemampuan menyanyi saya diasah oleh Jajat Paramor bersama-sama dengan almarhumah Nike Ardilla," tutur Inka sambil kemudian bernostalgia dengan menyanyikan beberapa bait lagu masa kecilnya seperti Ambilkan Bulan, Awan Seputih Kapas, dan Nyiur Hijau|tribunnews|

0 Komentar untuk "Dua Tahun Sakit, Inka Christie Bangkit Geluti Dunia Musik"

Back To Top